Jelang peringatan Haul ke 7 pendiri Yayasan Darussa'adah Rowosari Kendal, MA Darussa'adah berbenah menyambut kegiatan tahunan, yang pada 2015 ini akan digelar pada Ahad pagi 18/1 di halaman MA/MTs Darussa'adah Rowosari Kendal.
Seperti diketahui, Pendiri Yayasan Darussa'adah Rowosari Prof. Dr. H. AHMAD QODRI ABDILLAH AZIZY, MA. PhD, meninggal pada Rabu 19 Maret 2008/ 11 Robi'ul Awal 1429 di RS Mounth Elizabeth Singapura. Atau dalam hitungan 3 tahun setelah mendirikan Yayasan Darussa'adah.
Untuk mengenang kepergiannya, pihak keluarga menggelar kegiatan haul setiap tahun. Namun, kegiatan difokuskan di kediaman keluarga almarhum di Desa Bulak 5/2 Rowosari, 300 meter dari MA Darussa'adah. Untuk haul 7 kali ini, kegiatan dipusatkan di halaman MTs/MA Darussa'adah dimaksudkan agar semua civitas Yayasan baik jajaran guru, karyawan, dan siswa ikut mengenang perjuangan beliau. Termasuk masyarakat sekitar bisa ikut berdo'a bersama untuk almarhum.
Acara yang dikemas dengan pengajian umum HAFLAH DZIKIR, MAULIDURRASUL SAW DAN HAUL ini juga mengundang jama'ah Al Khidmah di sekitar Yayasan terutama di Wilayah Kabupaten Kendal.

1 komentar:

Label

Selayang MA Darussa'adah

Selayang MA Darussa'adah

Total Tayangan Halaman

Popular Posts

Blog Archive