Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) MAK NU 09 Darussa'adah Rowosari Kendal gelar kegiatan Safety Riding dan buka puasa bersama Tim Safety Riding Ahass Gajahmada Semarang dengan pelaksana teknis Cendana Motor Cepiring Kendal pada Jum'at (24/5) di halaman madrasah setempat.

Kegiatan diawali sejak pagi hari pukul 07.30 dengan kegiatan Servis Motor Murah dengan potongan harga khusus hingga pukul 15.00. Kegiatan dilanjutkan dengan shalat asar dan tadarruss bersama siswa-siswi dan anak yatim. Hingga pukul 16.00 baru dilaksanakan Game dan demo safety riding.

dilanjutkan pada 17.00 kegiatan in class sampai buka puasa. Kemeriahan kegiatan begitu tarasa karena siswa-siswi begitu antusias mengikuti materi juga pada saat demo safety riding. Safety riding in class ditutup dengan pembagian santunan 40 yatim piatu bersama Cinta Dzuafa Kendal (CDK).

Harapannya, kegiatan seperti ini bisa dilaksanakan di hari-hari yang akan datang.  Juga jalinan kerjasama antara MAKNU 09 Darussa'adah Dengan Ahass Semarang juga Cendana Motor Cepiring erus terjalin secara apik dalam mendidik anak bangsa terutama kegiatan safety riding ini.

























0 Post a Comment:

Posting Komentar

Label

Selayang MA Darussa'adah

Selayang MA Darussa'adah

Total Tayangan Halaman

Popular Posts

Blog Archive